Product description
Property People, terpal adalah salah satu material yang biasa digunakan melindungi atap hingga untuk berbagai kebutuhan, salah satunya pembuatan kolam ikan.
Terpal juga berguna untuk tenda yang berfungsi sebagai tempat untuk acara atau event.
Saat ini, ada sejumlah jenis dan tipe terpal yang dijual di pasaran yang dibedakan dari ketebalannya.
Terpal A8 adalah tipe terpal plastik yang memiliki ketebalan lebih baik dari A5.
Tipe yang satu ini juga cukup kuat dan awet.
Kegunaan terpal A8 adalah untuk penutup barang di gudang, penutup truk, hingga atap atau alas tenda.