Penulis : Yudi Abdullah, S.Sos., M.M. Institusi : Universitas Bina Darma Palembang Kategori : Buku Referensi Bidang Ilmu : Komunikasi ISBN : 978-623-02-0972-7 Ukuran : 14×20 cm Halaman : viii, 89 hlm Versi BW Ketersediaan : Pesan Dulu Tahun : 2020 Buku Mengenal Fotografi dan Foto Jurnalistik- Fotografi sangat menarik untuk dipelajari, karena itu dewasa ini cukup banyak masyarakat yang mencoba mempelajari ilmu keterampilan satu ini, baik kalangan pelajar, mahasiswa dan kalangan umum sekalipun. Kondisi tersebut sangat terbuka bagi profesional fotografi dan pewarta foto untuk menyediakan bahan bacaan sebagai sumber inspirasi dan bahan pengenalan tentang fotografi dan foto jurnalistik bagi masyarakat yang hobi memotret dan tertarik menjadi wartawan foto di media cetak dan daring (online). Hal ini mendorong penerbitan Buku Mengenal Fotografi amp; Foto Jurnalistik, yang diharapkan dapat bermanfaat sebagai bahan bacaan untuk mengetahui secara umum tentang teknik memotret dan membuat foto jurnalistik, serta menjadi bahan bacaan bagi mahasiswa yang sedang mengambil studi Ilmu Komunikasi atau bagi siapa pun yang ingin mengetahui tentang fotografi dan foto jurnalistik secara dasar.