barangnya bagus dan bahannya bukan yang ringkih banget (cukup tebal). pasang holdernya memang perlu di-bor, tapi pasang botol ke holder-nya sangat mudah. buka-tutup botolnya juga tinggal diputar. pencetannya juga tidak keras, hanya saja sekali pencet keluar sabunnya hanya sedikit (kira-kira hanya 1-2 ml). untuk yang 2 botol ini disertai tempelan "body wash" dan "shampoo" juga (saya kira tidak ada, untung tukangnya nemu)