Indonesia berada di peringkat ketiga dengan jumlah penderita TB terbanyak di dunia. Tahun 2019 tercatat sekitar 845.000 penduduk di Indonesia menderita penyakit tuberkulosis. Banyak sekali faktor mengapa angka kasus TB di negara kita sangat banyak. Mulai dari kepadatan penduduk, sosio-ekonomi masyarakat yang buruk, wawasan masyarakat tentang tuberkulosis yang kurang dan lain-lain. Untuk mengatasi masalah-masalah ini tentunya membutuhkan waktu yang lama serta strategi yang tepat pula.
Judul buku “Indonesia Bebas Tuberkulosis” merupakan impian penulis sejak dulu. Penulis tertarik untuk mencari tahu mengapa kuman tuberkulosis ini sulit sekali untuk dieliminasi padahal tuberkulosis dapat sembuh dengan pengobatan yang tepat. Sehingga penulis tergelitik untuk menulis buku ini.
Buku ini terdiri dari kumpulan-kumpulan artikel oleh penulis tentang tuberkulosis. Penulis berupaya membuat tulisan dengan topik yang unik dan menarik dengan gaya bahasa yang enak dibaca. Harapannya melalui tulisan-tulisan ini, wawasan dan juga pengetahuan pembaca mengenai tuberkulosis dapat bertambah sehingga dapat pula berkontribusi mengeliminasi tuberkulosis di Indonesia.
KATEGORI BUKU:
Non Fiksi – Kedokteran, Kesehatan
JUDUL BUKU:
Indonesia Bebas Tuberkulosis
PENULIS:
Samuel Pola Karta Sembiring
EDITOR:
Resa Awahita
PENYUNTING DAN PENATA LETAK:
Tim CV Jejak
DESAIN SAMPUL:
Meditation Art
PENERBIT:
CV Jejak (Jejak Publisher), anggota IKAPI
JUMLAH HALAMAN:
209 halaman
DIMENSI:
14 cm x 20 cm
ISBN:
978-623-247-142-9
E-ISBN:
978-623-247-143-6