Penerbit : Kompas Jumlah halaman : 410 Kualitas Buku : Original Deskripsi : Mengapa sejarah menjadi penting? Alasan utamanya adalah karena dengan memahami sejarah segala hal yang ada sekarang menjadi make sense. Ya! Sejarah sedikit banyak membuat kita mengerti akan segala hal yang ada sekarang. Dengan memahami sejarah kita bisa menjadi maklum atau setidaknya mengerti mengapa Amerika menjadi pusat ilmu pengetahuan dan universitasnya menjadi acuan dunia saat ini atau kita juga jadi mengerti mengapa berbagai peperangan di masa lalu dimulai oleh negara-negara tertentu di sekitar asia tengah dan juga berbagai hal lainnya. Namun tentu saja buku perang eropa jilid II ini tidak bisa menjawab semua rasa ingin tahu kita. Tapi setidaknya buku ini cukup membuka wawasan kita akan beberapa hal. Buku ini adalah kelanjutan dari Perang Eropa Jilid I. Jika pada jilid I digambarkan terutama tentang kedigdayaan Jerman di medan perang sehingga bisa menguasai daratan Eropa dan afrika bagian utara (nyaris saja termasuk Uni Sovyet) tanpa ada perlawanan yang berarti dari negara yang diinvasinya, maka jilid II ini menggambarkan sebaliknya. Sekutu strikes back! Mungkin ini kalimat yang tepat menggambarkan keseluruhan buku ini. Walaupun dalam jilid I sudah mulai digambarkan sedikit pada bagian akhir buku itu tentang sekutu yang mulai unggul di kawasan afrika utara, jilid II ini menggambarkan lebih banyak lagi keunggulan sekutu di medan perang.