Product description
Lubang Joran Pancing: 4.5 x 2.8 cm
Lubang Dudukan Joran Pancing: 4 x 5.3 cm
Jika Anda memiliki banyak koleksi joran, maka holder inilah yang Anda butuhkan. Holder joran ini dirancang dengan 6 slot penyimpanan yang tersusun rapi. Koleksi joran Anda jadi lebih terorganisir tanpa menggunakan banyak rak penyimpanan.
Joran akan tersimpan dengan stabil tanpa risiko patah atau terjatuh. Holder joran dari LUREHOLIC menjaga posisi joran di kedua bagian, yakni atas dan bawah. Joran pun menjadi lebih stabil dalam posisi vertikal. Posisi vertikal juga memudahkan Anda untuk mengambil joran saat dibutuhkan.
Kedua bagian holder telah dilapisi busa untuk menjaga permukaan joran dari kerusakan. Uniknya lagi, lapisan busa ini berbentuk seperti tetesan air. Inilah yang membuat slot holder joran pancing mampu mengakomodasi berbagai ukuran joran Anda.
Bahan plastik tebal yang digunakan membuat holder joran pancing ini lebih awet. Anda dapat mengandalkannya untuk menjaga koleksi joran Anda dalam jangka waktu yang lama. Bahan plastik juga tidak memerlukan perawatan khusus sehingga lebih efisien.
Instalasi atau pemasangan rak holder joran pancing ini sangatlah mudah. Cukup gunakan baut dan fischer yang tersedia untuk memasang gantungan joran pancing ini pada dinding rumah Anda. Pastikan pemasangannya dilakukan dengan baik untuk menghindari risiko terjatuh.