Buku Wirid Perlindungan Ibu Hamil - Terjemah Kitab Al-Ifadah Fima Ja #39;a Fi Wuridul Waladah (Disertai Ejaan Latin) Penulis : Ummu Abdillah Nurah binti Abdurrahman Tebal : 90 halaman (12 x 18cm) Soft Cover Penerbit : Al-Qowam Harga katalog 17.000 diskon 30% jadi 11.900 Seorang wanita yang tengah hamil atau yang hampir melahirkan perlu membaca doa dan wirid yang diajarkan Rasulullah. la perlu membaca doa harian atau doa dan wirid yang memang dikhususkan untuk orang yang sedang hamil. Terlebih lagi ketika melahirkan yang merupakan saat-saat (seorang) dalam kondisi terjepit, sakit, takut, kalut dan gundah. Sementara itu, janin yang dikandungnya juga dalam kondisi rentan terhadap gangguan setan. Buku ini berisi ayat-ayat, hadits-hadits, dan atsar- atsar yang mengandung doa dan wirid sebagai sebab perlindungan bagi seorang muslim secara umum, khususnya bagi wanita hamil dan bagi janin yang dikandung di rahimnya. Ayat-ayat Al-Qur #39;an, hadits-hadits, dan atsar-atsarnya sudah ditakhrij oleh penulis dengan cara menukil hukum-hukum takhrij dari para ulama. Buku ini juga mencantumkan beberapa atsar di kalangan salaf yang riwayatnya baik dan bisa dipakai. Selain itu juga mencantumkan perkataan para ulama dan sumber-sumbernya. Para suami jangan lupa memasukkan buku ini sebagai bacaan yang disediakannya untuk menemani istri tercinta di kala hamil dan melahirkan.