Centella asiatica diklaim dapat mengatasi sejumlah keluhan pada kulit, seperti kulit kering, berjerawat, atau luka. Beberapa manfaat dari Centella Asiatica :
1. Menjaga kelembapan kulit
Ekstrak Centella asiatica dapat meningkatkan kadar sebum atau minyak alami kulit, sehingga kelembapan dan elastisitas kulit dapat terjaga. Kandungan saponin dari tanaman ini juga mampu mempertahankan air lebih lama pada kulit dan mencegah penguapan air dari lapisan epidermis di kulit.
2. Mengurangi peradangan
Selain membantu menjaga kelembaban kulit, saponin juga dapat memberikan perlindungan pada kulit, dan meredakan iritasi kulit dengan cara menghambat sel-sel yang memicu peradangan.
3. Mencegah dan mengurangi kerusakan kulit
Centella asiatica kaya akan antioksidan, seperti flavonoid dan phenolic acid. Antioksidan dari tanaman ini dapat mengurangi peradangan dan mencegah kerusakan sel yang dapat menyebabkan penuaan dini pada kulit.
4. Mempercepat penyembuhan luka pada kulit
Terpenoid yang ada dalam Centella asiatica terbukti mampu mempercepat penyembuhan luka. Selain itu, Centella asiatica bahkan dapat digunakan pada luka bakar, karena kandungan zat aktifnya dapat meningkatkan produksi kolagen, serta menunjang pembentukan pembuluh darah dan sel kulit baru.