Beli 2 baju ukuran XL, selisih lebar baju yg 1 dan yg lain sampai 3cm. Ketika dikomplain bilang sudah sesuai dengan deskripsi produk bahwa ada toleransi beda ukuran sampai 3cm.
Anda menulis toleransi ukuran 1-3cm aja itu udah ga masuk akal gan.
Misal nih, kan ukuran XL lebar badan 60, ukuran L lebar badan 57, ketika anda punya toleransi ukuran sampai 3cm, berarti udah lompat 1 size ke size diatasnya atau dibawahnya.
lalu alasan kedua, ketika anda memberikan toleransi ukuran +/-3cm, berarti kan ukuran bisa lebih 3cm ataupun kurang 3cm. Berarti secara total anda punya toleransi range ukuran secara total 6cm, ini udah gak masuk akal.
Itu anda pasang tulisan toleransi +/- 3cm menurut saya bener2 mau mengamankan posisi anda yg gak bisa memastikan kesesuaian produk dengan spek yg anda buat gan. Kalau soal retur, kami buyer harus keluar dana kirim balik, effort, dan waktu lebih, adanya kami beli online itu krn memilih yg lebih mudah. Mungkin kalau barang harga >1jt masih bisa dipertimbangkan, kalau harga kaos <500rb malesin banget ngurus retur.
Jika anda menyampaikan toleransi 5% itu logikanya terbagi 2,5% lebih kecil atau 2,5% lebih besar. Kalau 5% lebih kecil atau 5% lebih besar itu namanya toleransi 10%, dan kalau sudah 5% lebih kecil atau 5% lebih besar itu sudah beda size namanya, bukan lagi toleransi krn bahan, atau cara menjahit. Dalam kondisi saya pesan kaos XL lebat normalnya 60cm lalu yg datang 56cm itu udah lebih dari batas toleransi, itu udah lebih kecil dari size L yg mana di panduan anda size L itu 57cm.
Soal solusi yg anda tawarkan, bukankah anda sudah tulis di deskripsi bahwa tidak menerima retur/penukaran barang, mohon memperhatijan produk dan ukuran sebelum melakukan pemesanan. Wajar dong saya punya ekspektasi lebih anda memiliki metode yg sangat baik dalam memastikan produk sesuai dengan spek dan ketika saya memberikan ulasan juga berdasarkan kekecewaan saya.
Ulasan telah saya rubah sesuai permintaan anda