About this product
PengarangNia Widia
BrandChoko Publisher
Product description
Januarta Dirgantara coba tanya dia, kesalahan seperti apa yang telah diperbuat sampai menghancurkan hidupnya sendiri? Januarta pasti akan menjawab. Ia menyesali perbuatannya terdahulu karena pernah menjadi pelaku bullying saat menduduki bangku SMA, merusak mental sahabatnya, Biru Erlangga, sehingga meninggalkan jejak trauma berkepanjangan.
"Dulu, di tahun 2017, sempat viral video perundungan hingga korban takut pergi ke sekolah, dan pelakunya merupakan Januarta," ucap seorang ibu-ibu.
Seharusnya, Indonesia mengatasi tindakan bullying di sekolah dengan tindakan nyata. Bukan hanya memasang poster bertuliskan 'Stop bullying', tetapi guru juga harus menyadari bahwa banyak anak didik mereka mengalami kasus perundungan, namun tidak mau melaporkan karena takut pada pelaku. Sekolah seharusnya menjadi tempat pembentukan karakter, namun mengapa kasus bullying sering terjadi di lingkungan pendidikan? Bullying tidak hanya berbentuk fisik, tapi juga bisa berupa ucapan, baik secara tidak sengaja maupun disengaja.