LACTOPED
Memiliki keunggulan kandungan bakteri Lactobacillus plantarum 108 CFU yang diformulasikan khusus untuk meningkatkan integritas saluran cerna dengan tujuan memperbaiki konversi pakan, meningkatkan penyerapan nutrisi pakan, meningkatkan berat badan ternak serta menjadikan kotoran lebih kering dan tidak berbau.
Saluran cerna akan lebih optimal dengan berkembangnya mikroflora yang baik di pencernaan, yaitu bakteri asam laktat atau bakteri tahan asam seperi Lactobacillus plantarum.
Penggunaan LACTOPED pada peternakan dengan sediaan cair dapat dicampurkan langsung ke dalam air minum
Dosis 1 ml LACTOPED per 1 liter air minum. Dapat digunakan selama pemeliharan tanpa efek samping.
Pemberian LACTOPED adalah upaya dalam membuat saluran cerna menjadi optimal dengan menjaga integritas usus melalui kandungan probiotik Lactobacillus plantarum. Bakteri Lactobacillus sp., selain merubah suasana pH menjadi optimal karena memproduksi asam laktat, bakteri ini juga berperan dalam melindungi lapisan usus dari bakteri patogen sehingga bakteri patogen tidak memiliki peluang dalam menginfeksi saluran pencernaan.