Ayah Bunda, keinginan kita agar si kecil makan buah terkadang hanya sekadar keinginan. Banyak cara Ayah Bunda lakukan agar tubuh si kecil tetap sehat dengan mengonsumsi buah-buahan.
Boardbook ini menceritakan seorang Bunda membeli banyak buah dari pasar. Padahal si kecil tidak suka buah. Di sisi lain, si kecil tak ingin ibunya kecewa. Ia lalu mencari cara untuk menyukai buah-buahan itu. Tentu, si kecil juga ingin hidup sehat dengan menyukai makan buah. Hanya saja, dia butuh cara agar bisa suka dengan buah.
Kira-kira apa yang dilakukan si kecil suka dengan buah-buahan. Ayah dan Bundanya tentu pasti akan riang. Yuk, temukan kita baca kisah menarik yang bisa dijadikan teladan bagi si kecil agar menyukai buah-buahan.
* SPESIFIKASI*
- Ukuran 15 X 15 cm
- 24 hlm Ivory cartoon
- Full colour dan ilustrasi menarik
- Hardcover 1500 gsm
- Rounded corner (ujung tumpul)
- Wipe Clean (bisa tulis hapus)
*Pemuroja'ah* : Ustadzah Puri Emilda, Lc., M.A. (Alumnus Universitas Al-Azhar Kairo, Mesir).