Pakan Lovebird Kemasan isi seperti millet, jawawut, isi bunga matahari, haver, kenari, dan jagung muda. Sebelum diberikan, sangat dianjurkan untuk merendam dan mencuci, seperti millet, jawawut, dan isi bunga matahari terlebih dahulu. Tujuannya agar isian yang kosong/rusak akan terangkat naik atau muncul ke permukaan air. Jadi, hanya yang berisi atau berkualitas baik yang akan tersisa dalam air rendaman. Di samping itu, perendaman juga dapat menghilangkan kotoran yang tercampur.