Senang sekali ketemu boardbook lokal dengan kualitas bagus dan harga pantas. Presentasinya sederhana dan baik. Bukan jenis cerita kontinu, kalimat hanya bersifat seperti caption yang menjelaskan masing2 adegan terpisah lewat karakter anak yang sama. Menurut saya konsepnya lebih pas untuk usia 1-3 tahun. Untuk anak 4-5 tahun akan kurang menantang secara kognitif dan berpotensi jadi membosankan. Ilustrasinya gemas, tapi saya mendapat kesan ilustrator tampak terganggu dengan empty space. Jadi hampir setiap latar belakang dan sudut dibuat ramai. Misalnya di ruang makan, dindingnya sudah pakai wallpaper tapi masih dipaksakan ada gambar tempah sampah terselip. Lalu di kamar tidur ada dua karpet dengan motif berbeda. Di ruang bermain, gambar wallpapernya sangat dominan padahal mestinya hanya sebagai latar. Untuk anak yang punya keterbatasan visual atau kemampuan fokus, ilustrasinya terlalu sibuk karena background dan foreground tidak mudah dibedakan. Semoga bisa dipertimbangkan untuk terbitan berikutnya ya! Selain topik permisi dan tolong, boleh juga social stories lain yang setingkat lebih kompleks seperti isu berbagi, sabar menunggu, perbedaan sosial, regulasi emosi, dan lain2. Memang sudah banyak juga pilihan social stories dari penerbit besar, tapi saya lihat eksekusinya justru lebih ciamik dari penerbit2 indie. Hidup indie! 💪❤️