Uji Kompetensi Kebidanan adalah proses pengukuran pengetahuan, keterampilan, dan perilaku peserta didik pada perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan tinggi bidang kesehatan yaitu kebidanan. Uji Kompetensi Kebidanan dulu bernama uji kompetensi bidan Indonesia yang sangat familier dengan sebutan UKBI.
Uji Kompetensi Kebidanan ini dilaksanakan 3 kali dalam satu tahun. Dan jika lulus Uji Kompetensi ini, maka peluang karir menjadi bidan akan semakin baik. Oleh karena itu, para calon bidan harus mempersiapkan diri sebaik mungkin agar bisa lulus di ujian ini. Nah, buku ini akan mendampingi para calon bidan untuk mempersiapkan hal tersebut.
Adapun ruang lingkup materi dalam buku ini antara lain:
- Area Kompetensi Kebidanan
- Domain (kognitif, psikomotor, konatif)
- Siklus Kesehatan Reproduksi Perempuan dalam Konteks Keluarga (remaja, pra konsepsi, hamil, bersalin, nifas, masa antara, perimenopause, bayi baru lahir, bayi dan balita)
- Lingkup Praktik Bidan (fisiologis, deteksi dini komplikasi, rujukan, kegawatdaruratan)
- Manajemen Asuhan (pengkajian, diagnosis, perencanaan, implementasi, evaluasi)
- Sasaran (individu, keluarga, masyarakat)
- Setting Pelayanan (komunitas, klinik/unit kesehatan, rumah sakit)