Lada hitam lampung adalah bumbu dapur yang memiliki ciri khas berwarna hitam sampai kecoklat-coklatan. Remahannya kecil dan padat, tetapi jangan salah, tingkat kepedasannya dapat bertahan lama di lidahmu.
Ciri khas lada hitam lampung terletak pada kadar air maksimal 13 persen dan kadar piperine 3,29-4,7 persen yang membuatnya memiliki rasa pedas yang kuat. Selain itu minyak atsirinya mencapai 1,14-2,89 persen dan oleoresin mencapai 12.8-15.20 persen sehingga memberikan aroma yang sangat kuat pada masakanmu.
Dengan bumbu dapur ini di tanganmu kamu dapat menambahkan rasa pedas nan lezat pada masakan apapun seperti daging sapi atau ayam goreng serta sayuran tumis atau sup sayuran.