Product description
Gaya hidup minimalis sudah diterapkan di Jepang sejak lama dan menjadi tren masyarakat kekinian. Dengan menjalani kehidupan minimalis, kamu bisa menjadi lebih bahagia dan tenang.
Dalam buku ini kamu bakal nemuin empat prinsip hidup minimalis yang populer di Jepang, yaitu:
- Mottainai, masyarakat Jepang sering mengucapkan kata "mottainai" untuk mengungkapkan rasa penyesalan atas perilaku boros atau sia-sia.
- Kakeibo, merupakan metode menabung masyarakat Jepang sejak ratusan tahun silam. Kakeibo mendorong individu untuk melihat masa depan, fokus pada saat ini, dan merenungkan masa lalu akan caranya dalam mengatur pemasukan dan pengeluaran keuangannya.
- Zen adalah sebuah praktik yang mendorong setiap orang untuk tidak kabur dari seluruh masalah dalam hidup. Zen mendorong setiap orang untuk menerima dan menjalani hidup seperti apa adanya, dengan seluruh keindahan, kejelekan, kebahagiaan dan kesedihan di dalamnya.
- Metode konmari merupakan metode sederhana untuk merapikan rumah dengan cara decluttering. Pada dasarnya decluttering ala Marie Kondo adalah mempertahankan barang-barang yang dianggap bisa spark joy, yakni barang yang dapat memberikan kebahagiaan atau berbicara dengan hatimu dan menyingkirkan barang yang tidak membuatmu bahagia.
Bayangin kalo empat hal itu kamu terapkan dalam hidupmu, pasti kamu bisa lebih punya banyak waktu, banyak tabungan, lebih tenang, dan tentunya lebih bahagia.
Penerbit: Shinyuu Publisher, 2022
Kategori: Pengembangan Diri
Dimensi: 14 x 20 cm l Softcover
Tebal: 138 hlm | Bookpaper