Dalam kehidupan di dunia yang sementara ini, sering kali kita terlena untuk sesuatu yang sesungguhnya tak bermakna. Kita sering tenggelam oleh kenikmatan-kenikmatan semu yang menjanjikan kebahagiaan, padahal isinya hanyalah tipuan belaka. Betapa tak terhitung hari-hari yang kita lewati dan tak terhitung pula kesia-siaan yang telah kita lakukan. Kita lupa akan kesejatian hidup, lupa akan prioritas-prioritas yang semestinya kita lakukan. Maka, tidak heran jika hati kita menjadi kusam, kotor, dan penuh dengan noda-noda dosa.
Atas dasar itulah buku ini penting dibaca, bukan untuk menemani waktu-waktu luangmu, bukan sebagai pengantar tidurmu, dan bukan pula sebagai penghias rak-rak bukumu. Akan tetapi, buku ini penting dijadikan bahan refleksi, evaluasi, dan penyemangat diri untuk merebut kembali kesucian hatimu agar tidak mudah tenggelam dan terlena pada segala sesuatu yang sesungguhnya tak bermakna.