kualitas barang bagus..... SARAN bagi yg mau beli: setelah selesai diisi air usahakan keluarkan sisa udara dari dalam produk. jumlah air yg ideal 80-90% aja. Penyebab korsleting atau ledakan disebabkan oleh konduktor panas tidak menyentuh air karena adanya udara. sebaiknya jangan tunggu sampai lampu indikator mati atau hingga air mendidih, karena tegangan listrik produk ini lumayan gede, pakai timer, jangan ditinggal tanpa pengawasan. colok 3 menit sudah cukup panas kok. untuk kompres dingin, masukkan ke freezer sampai air setengah beku. bedakan 2 produk untuk masing-masing kompres panas atau dingin.