Filosofi Teras merupakan buku yang ditulis oleh Henry Manampiring. Buku ini memaparkan tentang konsep filosofi Yunani-Romawi kuno, yakni stoic.
Filosofi tersebut mampu membantu orang-orang mengatasi emosi negatif dan menghasilkan mental yang tangguh ketika berhadapan dengan masalah hidup.
Buku Filosofi Teras terbit pada tahun 2019 dan telah meraih mega best seller serta memenangkan Book of The Year di Indonesia International Book Fair 2019.
Filosofi Teras menjelaskan konsep stoic dengan lebih ringan sehingga harapannya semakin banyak orang memahami dan menerapkan stoic dengan baik.