Product description
Hallo kaka selamat datang ditoko kami produk diatas
New produk kemasan baru ( seperti gambar )
Nama benih : Benih Terong Lalap Hijau
Isi benih : 100 biji / pack
kemasan : Original alumunium foil ( seperti gambar )
Gemburkan lahan dengan cara dibajak kemudian lakukan pengairan dengan melakukan penggenangan lahan selam 3-5 jam kemudian bajak kembali. Untuk hasil maksimal berikan pupuk dasar berupa pupuk kandang dengan menaburkannya secara merata. Tambahkan pula pupuk urea atau bisa juga menggunakan pupuk NPK. Selanjutnya buat bedengan dengan membentuk single row lalu dipasang mulsa hitam perak.
Setelah semuanya siap, penanaman dapat dilakukan. Proses penanaman diawali dengan membuat lubang tanam pada bedengan dengan cara ditugal sedalam 10-15 cm dengan jarak tanam 75 cm. Tanam bibit pada lubang tersebut dengan posisi tegak lalu timbun dengan tanah disekitar lubang dan padatkan agar bibit erat tertanam dan diikuti dengan penyiraman untuk menjaga kelembaban. Waktu penanaman yang baik yaitu pada musim kering dengan air yang tersedia.
Perawatan tanaman terong lalap meliputi pengairan, penyulaman, penyiangan, pemupukan susulan dan perempelan. Pengairan Pada awal pertumbuhan dan cuaca kering, pengairan dilakukan secara rutin setiap hari. Pengairan tersebut dapat dilakukan dengan cara dileb atau disiram dengan gembor. Penyulaman Lakukan penyulaman pada tanaman yang pertumbuhannya tidak normal atau mati dan kembali ditanami dengan yang baru. Penyulaman ini maksimal dilakukan pada saat tanaman berumur 15 HST. Penyiangan Penyiangan terhadap gulma dapat dilakukan pada saat usia tanaman 15 HST dan 60-75 hari agar gulma tersebut tidak mengganggu pertumbuhan tanaman. Pemupukan Susulan Pemupukan susulan pertama dilakukan saat tanaman berumur 21 HST dengan menggunakan pupuk ZA, SP 36 dan KCL dengan dosis masing-masing, 2,5-3 gram, 2,5-3 gram dan 1-1,5 gram per tanaman. Pemberian pupuk tersebut dilakukan dengan jarak 10 cm dari pangkal batang. Perempelan Lakukan perempelan pada tunas-tunas liar yang tumbuh pada ketiak daun dan juga pada bunga pertama yang tumbuh. Perempelan ini bertujuan untuk merangsang tunas dan bunga yang lebih produktif segera tumbuh.