Bagaimana kegiatan belajar membaca menjadi aktivitas yang menyenangkan bagi anak?
Tentu guru dan orangtua harus menggunakan cara yang menarik agar anak bisa menikmati proses belajarnya. Dalam buku "Horeee... AKU BISA BACA-Belajar Membaca Asyik dan Mudah" ini anak akan mengenal huruf dan suku kata dengan bantuan kartu bergambar yang lucu. Kartu ini berfungsi sebagai "cantolan", agar anak mudah untuk mengingat huruf dan suku kata yang tertera pada kartu.
Setelah anak memiliki "cantolan" huruf dan suku kata, selanjutnya anak dapat dibimbing untuk membaca kata demi kata yang disusun dalam buku ini. Susunan kata dalam buku ini dipilih berdasarkan kata-kata yang biasa digunakan dalam percakapan sehari-hari. Sehingga anak akan mudah untuk mengingatnya.