Loyang teflon juga dikenal dengan sebutan non stick baking pan. Loyang jenis ini sangat populer karena kita tidak perlu repot-repot mengolesnya sebelum digunakan untuk memanggang kue. Cara membersihkannya pun sangat mudah (loyang tidak boleh digosok terlalu keras) karena lapisan anti lengketnya mampu mencegah sisa-sisa adonan menempel di loyang.