Product description
Ibnu Umar meriwayatkan, Rasulullah Saw. pernah ditanya, siapakah mukmin yang paling cerdas? Beliau menjawab, “Mereka yang paling banyak mengingat maut dan paling baik persiapannya untuk menghadapi maut itu sebelum turun kepada mereka. Mereka itulah yang termasuk mukmin yang paling cerdas.” (HR. Ibnu Majah, Hakim, Baihaqi, Abu Nu’aim, dan Thabrani)
Banyak orang menganggap bahwa kematian itu menakutkan dan menyakitkan. Namun, sesakit apa pun kematian itu, kita tidak bisa lari darinya. Sebab, ia adalah salah satu ketetapan (takdir) Allah Swt. untuk semua hamba-Nya, termasuk manusia. Kematian seseorang telah ditetapkan, bahkan sejak masih di dalam kandungan. Allah mengutus malaikat untuk meniupkan roh ke dalamnya dan diperintahkan untuk menulis empat perkara, yaitu menentukan rezekinya, ajalnya, amalnya, serta apakah ia orang yang sengsara ataukah orang yang bahagia.
Sekarang, cobalah Anda tanyakan kepada diri sendiri, apakah Anda sudah termasuk mukmin yang disebutkan dalam hadis tersebut, yakni seorang mukmin yang baik dan cerdas? Bila benar, maka tentu Anda sudah memiliki persiapan yang matang untuk menghadapi kematian. Bagi orang-orang seperti itu, kematian akan terasa indah. Tapi, bagaimana bila Anda belum siap? Tentu saja kematian itu akan terasa mengerikan. Karena itu, sudah menjadi tugas dan kewajiban kita sebagai hamba-Nya untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin menghadapi ketetapan-Nya itu. Lantas, apa yang harus dilakukan agar Anda siap bila ajal itu datang? Nah, jawabannya dapat Anda temukan dalam buku ini!
•Author : Ust. Rizem Aizid
•Jumlah Halaman : 204 hal
***************************************************
Penerbit Semesta Hikmah menerbitkan buku-buku Islam dan umum. Dalam menerbitkan buku, kami selalu menghadirkan buku yang “asyik dibaca” untuk menemani Anda belajar Islam—mulai akidah, fiqih ibadah, tarbiyah, muamalah, dan sebagainya —dengan ulasan yang mencerahkan dan menggerakkan. Mencerahkan dengan memberikan wawasan baru tapi sahih—sesuai dengan ajaran Al-Qur’an dan Sunnah dan menggerakkan dengan menawarkan panduan praktis yang konkret dan kisah-kisah inspiratif-kontekstual.
Selain menerbitkan buku-buku Islam, kami juga menerbitkan buku-buku umum; seperti pendidikan, psikologi, pengembangan diri, bahasa, panduan remaja, dll. Dengan memadukan kekuatan kisah dan kelugasan ulasan, kami bertekad menjadi teman Anda yang mengasyikkan dalam mengarungi zaman yang terus berubah. Doa tulus dan dukungan dari khalayak pembaca sungguh kami harapkan. Masukan, kritik, atau saran Anda selalu kami nantikan demi kemajuan literasi Indonesia.